Sutradara Wonder Woman Puji Trailer Black Panther
Patty Jenkins yang menangani Wonder Woman memuji trailer Black Panther terbaru dalam tweetnya. Dia berkicau “Wah, (trailer) ini terlihat sangat hebat dan kuat. Membuatku merinding! Tak sabar untuk menontonnya”.
Tidak seperti biasanya, yaitu perang antara fans DC dan Marvel, mayoritas fans pun ikut merespon tweet itu & memuji. Biasanya terjadi saling ejek karena Black Panther dan seri Avengers adalah film andalan dari Disney & Marvel, sedangkan Wonder Woman & seri Justice League dibuat oleh DC Extended Universe (DCEU).
Saat teaser trailer Black Panther dirilis oleh Marvel musim panas lalu, Presiden DC Films Geoff Johns, ikut memujinya. Sedangkan pejabat penting Marvel juga pernah memuji Jenkins dan Gal Gadot karena membuat film yang bagus. Hal ini membuktikan bahwa walaupun fans berbeda pendapat tentang rivalitas DC & Marvel, orang yang terlibat malah saling respek dan mengagumi.
Damn. This looks really great and powerful. Gave me chills! Can't wait to see it. https://t.co/uahWwOzSZP
— Patty Jenkins (@PattyJenks) October 17, 2017
Pujian dari sutradara wanita dengan bayaran tertinggi berusia 46 tahun ini tentu tidak sembarangan. Hal ini membuktikan bahwa film ini mempunyai potensi dan kualitas bagus. Kritikus lain pun berpendapat bahwa Black Panther akan menjadi film yang paling berbeda, dan sekaligus paling penting, dalam genre superhero.
Saat pertama kali sutradara Ryan Coogler & pemain Black Panther memperkenalkan trailer di Comic-Con International bulan Juli, mereka mendapat reaksi sangat bagus. Penonton memberi penghormatan sambil berdiri, dan semua pemain yang baru pertama kali menonton ada yang menangis. Pemenang Oscar Lupita Nyong’o yang berperan sebagai Nakia, terlihat emosional saat memeluk Coogler di panggung.
Coogler yang juga menyutradarai Creed, memberikan sumbangan penting dalam koreografi laga serta aksi kejar-kejaran. Raja baru kerajaan Wakanda yaitu T’Challa, diperankan dengan sempurna oleh Chadwick Boseman. Teknologi disana juga jauh lebih canggih daripada negara manapun di bumi, dan hal ini merupakan daya tarik tersendiri.
T’Challa juga merupakan tokoh utama super hero berkulit hitam pertama, sesuatu yang telah diinginkan penonton di dekade terakhir. Dia adalah seorang Pahlawan, Legenda, dan Raja, suatu kombinasi yang jarang terlihat. Sosok kalem, berwibawa, mahir bela diri, dan mendapat dukungan peralatan muktahir, membuat penonton tidak sabar menunggu masa tayangnya.
Black Panther akan dirilis pada tanggal 16 Februari 2018. Bagi yang belum menonton trailer resmi Black Panther yang berdurasi penuh tersebut, bisa menontonnya lewat klip di bawah: