Sukses Dengan Kingsman, Taron Egerton Siap Jadi Robin Hood

Sukses Dengan Kingsman, Taron Egerton Siap Jadi Robin Hood

Sukses Dengan Kingsman, Taron Egerton Siap Jadi Robin Hood

Saat ini Hollywood dipenuhi oleh film superhero, tapi sebentar lagi akan muncul film tentang hero klasik. 21 September 2018 akan menjadi tanggal rilis reboot film Robin Hood (semula dinamai Robin Hood: Origins). Sebenarnya ada 3 naskah serupa, pertama berjudul Nottingham & Hood dan dimiliki Disney, kedua berjudul Hood dimiliki Sony. Naskah ketiga ini ditulis oleh Joby Harold, Peter Craig dan David James Kelly. Semula diperkirakan akan diambil Sony untuk digabung dengan naskah mereka. Tapi Lionsgate akhirnya membeli naskah ini, dan mereka bekerja sama dengan perusahaan milik Leonardo Di Caprio yaitu Appian Way.

Otto Bathurst ditunjuk menjadi sutradara film ini, dan casting pemain dimulai. Akhirnya Taron Egerton yang terkenal lewat Kingsman: The Secret Service terpilih menjadi pemain utama. Dia berhasil menyingkirkan calon lain Jack Huston, Jack Reynor, Dylan O’Brien dan Nicholas Hoult. Sedangkan Eve Hewson terpilih di audisi, mengalahkan 100 aktris lainnya, termasuk Gaite Jansen, Lucy Fry dan Gugu Mbatha-Raw.

Masalah muncul karena Egerton telah terlanjur harus syuting Kingsman: The Golden Circle (2017). Sutradara Otto Bathurst mengalah karena dia ngebet ingin bekerja dengan Egerton. Dia memundurkan jadwal syuting sehingga pemeran utama ini bisa menyelesaikan dahulu film Kingsman.

Egerton juga merasa gembira dan ingin bekerja sama dengan Bathurst karena tertarik dengan film seri televisi Peaky Blinders karyanya. Menurutnya, drama sejarah ini berlatar belakang jaman dahulu tapi punya rasa modern. Aktor Jamie Foxx akan berperan sebagai Little John, sedangkan pemeran 50 Shades Of Grey yaitu Jamie Dornan akan memerankan Will Scarlet. Pemeran lainnya adalah Paul Anderson, Ben Mendelsohn dan Tim Minchin.

Film Robin Hood akan mengisahkan awal perjalanannya ketika masih muda menjadi prajurit di Siria. Dia masih muda dan egois tapi seiring perjalanan waktu dia berubah dan menjadi pahlawan serta legenda. Sebagian syuting dilakukan di kota tua Stradun di Dubrovnik, Croatia. Tempat ini memiliki kastil yang juga dipakai di film Game of Thrones dan Star Wars: The Force Awakens. Menurut kabar, film ini bergenre action dan petualangan, dan akan bernuasa gelap tapi penuh humor.