Sinopsis Joy (2015)
Joy Mangano adalah seorang single mom dengan tiga orang anak. Ia tinggal di rumah bersama nenek kesayangannya, ibu yang setiap hari hanya duduk di atas ranjang demi nonton sinetron, suami yang belum angkat kaki meski mereka sudah lama berpisah.
Joy harus bekerja keras menghidupi mereka semua dengan bekerja sebagai frontliner di sebuah kantor maskapai penerbangan. Lalu, kabar buruk itu datang, Joy kena PHK dan harus memutar otak untuk menghasilkan uang sendiri.
Joy yang sedari kecil sangat dekat dengan neneknya, adalah pribadi yang sangat kreatif. Ia pun berusaha menciptakan inovasi dengan menciptakan pel yang praktis, Miracle Mop, sehingga konsumen tak perlu lagi memegang bagian kain pel yang kotor dan penuh kuman.
Joy mendapatkan banyak kesulitan dalam memasarkan produk handmadenya. Mulai dari diusir polisi karena melakukan promosi tanpa izin sampai susahnya masuk ke dalam sebuah industri retail dan ditipu oleh rekanan bisnis. Joy menunjukkan bahwa menyerah tak ada dalam kamusnya.
Pemain: Jennifer Lawrence, Robert De Niro, Bradley Cooper