Sinopsis Captain Phillips (2013)
Cerita film ini diadopsi dari sebuah kejadian nyata yaitu pembajakan kapal Maersk Alabama dimana kapten kapal tersebut disandera oleh bajak laut di lautan Hindia yang dipimpin oleh Abduwali Muse.
Jalan cerita pada Captain Phillips ini dimulai saat Richard Philips yang diperankan Tom Hanks memimpin di kapal Maersk Alabama yang berlayar dengan membawa muatan kontainer dari pelabuhan Salalah di Oman menuju Mombasa melewati teluk Aden. Disekitaran semenanjung Afrika sekelompok bajak laut Somalia mengejar. Pada kali pertama sang kapten berhasil meloloskan diri karena faktor keberuntungan namun pada hari berikutnya para bajak laut kembali datang dengan persenjataan berat dan berhasil naik ke kapal berkat tangga yang sudah mereka las dengan tergesa-gesa pada malam sebelumnya.
Selama penyekapan, kapten menawarkan uang simpanan dikapal namun ternyata bajak laut menginginkan uang tebusan jutaan dolar dari perusahaan kapal tersebut sebagai tebusan kapal. Kapten dan kru kapal yang lain. Beberapa orang kru berhasil mensabotase mesin kapal dan memaksa Muse sang pimpinan bajak laut untuk mencari ruang mesin dimana akhirnya ia dikalahkan dan dipergunakan sebagai alat negosiasi dengan ketiga bajak laut yang lain. Sementara itu bantuan muncul dari kapal destroyer milik angkatan laut Amerika USS Bainbridge dan Philips berusaha negosiasi dengan sang pembajak.
Pemain: Tom Hanks, Barkhad Abdi, Barkhad Abdirahman, Catherine Keener