Teresa Palmer Akan Main Di Remake Film Point Break

Teresa Palmer Akan Main Di Remake Film Point Break

Sebelumnya para pecinta film action mendapat kabar yang menggembirakan, karena film action tahun 1991 “Point Break” akan segera dibuat remake-nya. Dan sekarang para penggemar mendapat kabar gembira lainnya, aktris kelahiran Australia Teresa Palmer dikabarkan akan ikut serta membintangi film remake tersebut. Hal tersebut memang belum dipastikan oleh pihak produksi, tetapi ada sumber mengatakan bahwa ia sedang melakukan negosiasi dengan salah satu perusahaan produski film remake ini, Alcon Entertainment. Selain Alcon, perusahaan lain yang bekerjasama dalam produsi film remake ini adalah DMG Entertainment dan Warner Bros.

Teresa Palmer dikenal karena telah membintangi film Wish You Were Here (2012), Warm Bodies (2013), Love and Honor (2013), dan Parts Per Billion (2014). Selain itu, aktris cantik yang sekilas mirip Kristen Stewart ini sedang melakukan syuting drama Triple Nine yang rencananya akan rilis pada tahun 2015.

Jika kabar ini benar, maka Palmer akan bergabung dengan aktor terkenal lainnya yang akan bermain pada film remake ini, antara lain: Luke Bracey, Édgar Ramírez, dan Ray Winstone. Film remake ini akan disutradarai oleh Kurt Wimmer dan akan diproduseri oleh produser dari perusahaan Alcon, Broderick Johnson dan Andrew A. Kosove. Untuk alur pada film remake ini tidak akan berbeda jauh dengan film pertamanya, yaitu tentang seorang FBI yang menyamar untuk menangkap penjahat. Film remake ini rencananya akan rilis pada tanggal 7 Agustus 2015 di USA.